Syarat & Ketentuan

1. Peserta merupakan warga negara Indonesia

2. Pendaftaran Lomba GRATIS.

3. Lomba terbuka untuk Umum, baik secara perorangan maupun kelompok (dengan satu email per submission video).

4. Peserta wajib mengikuti akun resmi Instagram @lps_idic & @kompastv dan subscribe YouTube channel LPS_IDIC Official & Kompas TV.

5. Peserta diharuskan membuat karya video pendek sesuai dengan tema yang sudah ditentukan.

6. Narasi video dapat berupa himbauan, ajakan, testimoni, tutorial kepada masyarakat terkait tema.

7. Karya video pendek dengan format .mp4 atau .mov, resolusi minimal 1280x720 pixel dan berdurasi maksimal 3 menit.

8. Karya video tidak mengandung SARA dan tidak melanggar hukum/aturan yang berlaku.

9. Karya video diupload di channel YouTube peserta dan yang akan disubmit via microsite lpscreavid2022.kompas.tv adalah link YouTube dari video tersebut beserta judul dan deskripsi video.

10. Peserta hanya bisa mensubmit 1 (satu) hasil karya video.

11. Karya video yang disubmit merupakan karya asli pribadi/kelompok dan peserta wajib bertanggung jawab penuh terhadap karya tersebut.

12. Musik/suara latar karya video tidak melanggar ketentuan terkait Hak Cipta.

13. Karya video yang disubmit akan menjadi milik penyelenggara dan dapat secara bebas digunakan dalam rangka kebutuhan penyelenggara, dengan tetap memberikan Hak Ciptanya kepada peserta.

14. Pihak penyelenggara dan dewan juri tidak bertanggung jawab atas segala tuntutan hukum atas karya video yang dikirimkan, termasuk namun tidak terbatas pada kepemilikan atau hak cipta.

15. Penyelenggara berhak mendiskualifikasi karya video peserta sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap tidak memenuhi ketentuan.

16. Peserta dianggap telah menyetujui semua persyaratan yang ditetapkan atas karya video yang dikirim.

17. Pemenang hasil lomba merupakan keputusan mutlak dewan juri atau penyelenggara dan tidak dapat diganggu gugat.



Parameter Penilaian

1. Kesesuaian Substansi dengan Tema yang diangkat “Literasi Keuangan”. (Bobot 50%)

  • Relevansi terhadap tema
  • Pemahaman peserta
  • Penyampaian pesan mudah diterima

2. Teknis Pengambilan gambar. (Bobot 30%)

  • Angle,
  • Pencahayaan dan
  • Audio

3. Kreativitas (Bobot 20%)



Latar Belakang Tema LPS CreaVid Competition

Dalam rangka mencapai pemulihan ekonomi yang inklusif, kuat, dan berkelanjutan, pembangunan infrastruktur berperan penting sebagai penggerak pertumbuhan ekonomi. Sehingga diperlukan dukungan investasi baru dalam memenuhi kebutuhan pendanaan di tengah berbagai tantangan seperti pandemi, inflasi, pengetatan kebijakan moneter dan perlambatan ekonomi.

Investor ritel dapat mengambil peran untuk berkontribusi menjawab kebutuhan tersebut dengan memanfaatkan beragam instrumen keuangan hijau baik konvensional maupun syariah.

Hingga akhir Juni 2022, jumlah investor ritel di Pasar Modal Indonesia mencapai 9,1 juta atau tumbuh 21,68 persen dibandingkan posisi 30 Desember 2021, dengan didominasi generasi muda atau usia di bawah 30 tahun sebesar 59,72 persen dari keseluruhan jumlah investor.

Fenomena ini perlu diimbangi dengan peningkatan edukasi investasi instrumen keuangan, agar investor paham dan mencegah perilaku investasi yang tidak sehat untuk mendapat keuntungan tinggi tanpa mempertimbangkan risiko, aspek legalitas produk serta logika.

Maraknya korban skema investasi ilegal dan transaksi crypto-asset khususnya di kalangan generasi muda, dengan berbagai modus atau penggunaan uang pinjaman online untuk berinvestasi menandakan pentingnya edukasi masyarakat untuk paham investasi secara aman.

Untuk itu, Forum Koordinasi Pembiayaan Pembangunan melalui Pasar Keuangan (FK-PPPK) yang terdiri dari Kementerian Keuangan, Otoritas Jasa Keuangan, Bank Indonesia, serta Lembaga Penjamin Simpanan menyelenggarakan kegiatan LIKE IT 2022 untuk menjaga momentum pertumbuhan basis investor domestik serta edukasi investor ritel.




Tema Video Submission LPS CreaVid Competition

Tema : “Tingkatkan Literasi Keuangan untuk Mendukung Perekonomian Indonesia dalam Rangka Pemulihan Pasca Pandemi COVID-19”

Berikut adalah beberapa contoh turunan dari tema lomba yang dapat dijadikan referensi dalam pembuatan video pendek :

1. Pengelolaan Keuangan yang Cerdas untuk Meraih Kebebasan Finansial
Setiap orang pasti ingin menikmati masa depan yang cerah dan bebas dari kesulitan keuangan. Salah satu kunci untuk mencapai kebebasan finansial adalah pengelolaan keuangan yang cerdas dan disiplin.

2. Cerdas Berinvestasi di Era Digital
Perkembangan teknologi informasi yang pesat pada beberapa dekade terakhir mendorong munculnya berbagai bentuk investasi baru berbasis digital. Memahami risiko investasi sama pentingnya dengan mengerti keuntungan dari investasi tersebut agar menjadi investor keuangan digital yang cerdas.

3. Investasi Syariah dan Perannya dalam Membangun Indonesia
Indonesia adalah negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia dan memiliki potensi yang sangat besar untuk produk-produk investasi Syariah. Potensi yang besar ini merupakan salah satu modal penting untuk berkontribusi bagi pembangunan ekonomi melalui pilihan investasi berbasis syariah.

4. Ekonomi Hijau untuk Pembangunan Indonesia yang Berkelanjutan
Pengembangan ekonomi hijau adalah salah satu upaya mencapai pembangunan ekonomi yang berkelanjutan berbasiskan keseimbangan antara aspek ekonomi, sosial dan lingkungan. Ekonomi hijau bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesetaraan sosial masyarakat dan juga mengurangi risiko kerusakan lingkungan. Pengetahuan mengenai konsep ekonomi dan investasi hijau sangat diperlukan untuk pembangunan yang lebih inklusif dan berkelanjutan di Indonesia.



© 2022 KOMPASTV. A Subsidiary of KG Media.